Saturday, April 11, 2009

Tips dan Trik Bikin Presentasi Power Point Lebih Efektif

Mungkin Anda sudah familiar dengan presentasi dengan menggunakan Microsoft Power Point. Banyak presentasi mungkin sudah tergolong bagus, namun mungkin juga Anda masih merasa kurang efektif. Berikut ini beberpa trik yang bisa dipertimbangkan ketika membuat presentasi menggunakan Power Point.

Menambah foto yang banyak di slide. Dengan banyaknya gambar, mungkin terkesan ramai, namun justru jika tidak ada gambar, informasi yang akan disampaikan menjadi kurang jelas. Namun, tidak semua orang menyukai visual, ada juga yang menyukai audio, atau keduanya. Anda dapat membuat slide presentasi Anda dapat dinikmati oleh berbagai karakter tersebut.

Menambah border foto atau informasi di desain slide. Dengan menambah border atau garis atau bingkai di gambar Anda, maka akan memberikan kesan efektif dan bisa menarik simpati viewer. Sesuaikan juga warnanya dengan warna foto. Jika doto berwarna kuning dan hijau di sekitarnya, maka bordernya bosa berwarna kuning gelap atau kuning terang. Intinya adalah membuat warna yang match dengan foto.

Menambah background di slide. Dengan background, maka slide akan tampak menarik dan atraktif, daripada hanya berlatar belakang warna putih. Warna background juga membuat presentasi lebih powerful, menimbulkan dimensi yang dalam. Backgroud bisa bertekstur terang atau gelap, gradasi shade, atau warna yang berbeda dengan border gambar.

Lebih humoris. Untuk menambah kelucuan, Anda bisa menambah animasi, sehingga orang yang melihatnya tidak bosan atau terlalu serius. Anda juga dapat membuat animasi yang akan tampil di slide berikutnyam, setelah tertampil text.

Menambah audio di slide. Mungkin sebagian orang tidak menyukai suara dan noise dalam slide presentasi. Namun, sebenarnya hal ini penting untuk membuat presentasi menjadi efektif. Bebrapa sound sudah terdapat dalam software Microsoft Power Point. Hal ini akan membuat viewer belajar mengenai visual dan audio, sekaligus tentunya memberikan penghargaan kepada presentasi Anda.

Menambah roll film di slide. Hal ini adalah sentuhan final dan khusus untuk presentasi Anda. Di Power Point terdapat tool credit yang memudahkan Anda untuk membuat film. Anda dapat membuat roll up credit dengan gabungan fitur animasi, sehingga tampak seperti film. Penambahan animasi seperti filmini akan membuat presentasi Anda tampak professional.


Sumber: http://www.beritanet.com

0 comments:

Post a Comment

Hei Guys